Puluhan Anak Datar Lebuay Meriahkan Milad Ke-4 Taman Baca Smart
Taman Baca Smart |
Memperingati ulang tahun lembaga nonformal Taman Baca Smart yang ke-4, Taman Baca Smart mengadakan senam bersama bertema "Menjaga Generasi Sehat untuk Indonesia Kuat", Kamis, 29/12/2022 di pelataran setempat.
Senam ini diikuti oleh lebih dari 40 orang dari berbagai dusun, mulai dari dusun Kuningan Sari dan dusun Balairejo dan sebagainya. Acara dibuka oleh Milah Smart, pendiri Taman Baca Smart.
"29 Desember 2019 silam taman baca dilaunching, dalam prosesnya sempat tertunda dua tahun karena kondisi pandemi, namun alhamdulillah berkat dukungan dari berbagai pihak, sampailah di tahun ke-4 ini. Semoga kehadiran lembaga kami dapat memberikan manfaat bagi semua pihak." ujar Mila
Mila juga mengajak kepada seluruh perserta yang hadir akan senantiasa belajar untuk mewujudkan setiap impian-impiannya.
"Mari kita terus semangat dan terus belajar karena tidak akan pernah ada kesuksesan jika tidak memilik semangat dan tidak mau belajar." tambahnya
Agenda yang dimulai sedang senam dan lomba-lomba ini, diselenggarakan dalam rangka memperingati Milad ke-4 Taman Baca Smart dan sebagai agenda penutup di tahun 2022.
Acara ini juga disponsori oleh Mila Training Center, Mila Digital Pinting, Rokez Roti Keset Bandar Lampung dan masih banyak lagi.
Terpisah, Anah, warga Kuningan Sari mengatakan pihaknya mendukung penuh agenda yang digelar oleh Taman Baca Smart.
"Sangat bersyukur, kehadiran Taman Baca Smart membawa dampak positif buat anak-anak di desa ini. Punya tepat belajar dan mengembangkan dirinya sejak kecil." ujarnya
Jihan, salah satu peserta mengatkan dirinya senang ikut kegiatan Taman Baca.
"Namaku Jihan kelas 4 SD. Aku senang bisa ikut setiap kegiatan-kegiatan Taman Baca Smart. Bisa bertemu teman-teman sekolah dan belajar bareng dengan mereka. Banyak lomba dan hadiah juga disini." pungkasnya
Taman Baca Smart adalah salah satu lembaga nonformal yang didirikan oleh Milah Smart. Ia merupakan alumnus Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Raden Intan Lampung.
Pada tahun 2021, Milah Smart mendapat penghargaan sebagai perempuan penggiat Literasi di Lampung dari Gubernur Provinsi Lampung.
Lembaga ini beralamatkan di Dusun Kuningan Sari, Desa Datar Lebuay, Kecamatan Air naningan, Kabupaten Tanggamus.
Laporan Jamilah
Tidak ada komentar: